Sabtu, 05 Desember 2015

Perencanaan Penulisan Karangan Ilmiah

        Dalam menyusun sebuah karangan ilmiah terdapat berbagai faktor yang harus diperhatikan sebelum membuat sebuah karangan ilmiah. Penulisan karangan ilmiah merupakan laporan tertulis dan dipublikasikan yang memaparkan hasil penelitian baik dilakukan oleh individu atau kelompok. Dalam membuat tulisan ilmiah, terdapat beberapa langkah-langkah yang perlu diperhatikan. Diantaranya adalah sebagai berikut :


A. Pemilihan Tema dan Topik.

Pemilihan topik merupakan hal terpenting dalam penulisan ilmiah, karena pemilihan topik menentukan batasan-batasan isi atau permasalahan yang akan dibahas selanjutnya. Dalam memilih topik karya ilmiah, terdapat beberapa hal yang perlu dipertimbangkan :
  • topik yang dipilih hendaknya menarik untuk dikaji.
  • topik jangan terlalu luas dan terlalu sempit.
  • topik yang dipilih sesuai dengan mminat dan kemampuan penulis.
  • topik yang dikaji hendaknya ada manfaatnya untuk menambah ilmu pengetahuan atau berkaitan dengan profesi.

B. Pembatasan Masalah.

Seorang penulis harus membatasi topik yang akan digarapnya. Setiap penulis harus betul-betul yakin bahwa topik yang dipilihnya cukup dan terbatas sehingga tulisannya dapat terfokus. Langkah pertama ialah menentukan topik atau tema apa yang akan dijadikan sebagai tulisan karya ilmiah. Ini adalah tahap awal sekaligus dasar dari tulisan yang akan dibuat.
Melalui topik, kita dapat memperluas tulisan dan membatasi pada bagian yang tidak diperlukan. Pemilihan topik tersebut dapat berdasarkan dari pengalaman, pengamatan, pendapat dan khayalan dari sisi penulis. Mungkin sebagian dari kita, bingung untuk menentukan topik yang menarik. Ada beberapa ciri yang dapat dikatakan sebagai topik yang menarik, diantaranya adalah :
  • Tetapkan topik yang akan digarap dalam kedudukan sentral.
  •  Mengajukan pertanyaan, apakah topik yang berada dalam kedudukan sentral tersebut masih dapat dirinci lebih lanjut ? Bila dapat, tempatkanlah rincian tersebut sekitar lingkaran topik pertama.
  • Tetapkanlah dari rincian tersebut mana yang akan dipilih.
  • Mengajukan pertanyaan, apakah sektor tersebut masih dapat dirinci lebih lanjut atau tidak.

C. Pemilihan Judul.

Setelah kita telah memilih topik dan pembatasan topik, tahap selanjutnya ialah pemilihan judul. Judul yang akan kita pilih dalam sebuah tulisan, akan mewakili garis besar dari inti tulisan. Oleh karenanya pemilihan judul tidak boleh berbeda jauh dari inti tulisan, dan sebaiknya gunakan judul yang menarik untuk lebih menimbulkan ketertarikan dari pembaca.
Penulisan untuk judul haruslah berupa frasa dan bukan kalimat. Pemilihan judul, akan menggambarkan tingkat kedalaman dan cakupan dari sebuag penelitian yang akan dibahas. Bagi pembaca, judul akan dianggap mewakili bobot sebuah hasil penelitian yang ditulis, bahkan merupakan gambaran mutu tulisan yang akan digarap.



D. Menentukan Tujuan Penilitian.

Tujuan penelitian adalah suatu pernyataan tentang informasi apa saja yang akan dicari dan perlu didalami melalui penelitian tersebut. Pada hakikatnya tujuan penelitian mencakup beberapa atau salah datu hal berikut ini :
  • Menambah struktur pengetahuan.
  • Mengembangkan metode penelitian.
  • Menghasilkan informasi untuk perencanaan, pengambilan keputusan, dan formulasi kebijakan.
  • Mengevaluasi program.
  • Meramalkan perilaku individu ataupun kelompok.




 E. Menentukan Variabel Penelitian

Cara menentukan variabel dalam penelitian langkah awalnya dilihat dari judul penelitian, dalam judul penelitian terdapat dua atau lebih unsur variabel. Variabel ini mempunyai 3 macam, yaitu :
  • Variabel bebas
  • Variabel respon(terikat)
  • Variabel terkontrol


F. Hasil penelitian.

Hasil penelitian ini merupakan langkah yang terakhir untuk membuat sebuah karya tulis ilmiah, semua proses-proses dan langkah-langkahnya kita pelajari dan kembangkan untuk menghasilkan karya tulis yang objektif dan berguna untuk masyarakat luas.